Warga Tionghoa Yogyakarta Berharap Ini kepada Pj Walikota

Salah satunya pemulihan ekonomi

Ketua PSMTI DIY Ellyn Subiyanti (ist)

DITENGAH kepemimpinan Penjabat (Pj) Walikota Yogyakarta, banyak sekali masyarakat menaruh harapan, mulai dari penataan Kota Yogyakarta hingga pemulihan ekonomi dimasa sekarang.

Salah satunya, Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Ellyn Subiyanti berharap Pj Walikota Yogyakarta bisa lebih aspiratif dengan warganya.

“Harapan kami selaku masyarakat Tionghoa, Pj Walikota yang baru lebih aspiratif dengan masyarakat Jogja, memfasilitasi serta memberi pengarahannya,” ujar Ellyn, Selasa 31 Mei 2022.

Sehingga, lanjut Direktur Utama Gardena Department Store & Supermarket ini, bisa tercipta sinergitas yang positif baik antara masyarakat dengan pemerintah, maupun pengusaha dengan pemerintah kota.

“Sehingga bisa menciptakan suasana kota Jogjakarta yang aman, nyaman serta menyejukan,” kata Ellyn.

Maka, dengan demikian, menurut Ellyn Subiyanti perekonomian di Kota Yogyakarta juga akan cepat pulih serta lebih maju.

“Saya juga berharap, semoga perekonomian di kota Jogja juga akan cepat pulih serta lebih maju,” pungkas Ellyn. (rth)

Exit mobile version