SEORANG mahasiswa pecinta alam dari Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jawa Tengah meninggal dunia akibat terjatuh di goa Braholo Kalurahan, Purwodadi, Kapanewon Tepus, Kabupaten Gunungkidul.
Korban diketahui berangkat bersama lima orang rekannya dari Mapala kampusnya Minggu pagi.
Sekira pukul 09.00 WIB rombongan tiba di goa tesebut. Bersama rekanannya ia lantas memasang tali safety di atas tebing. Setelah tali terpasang kemudian korban mencari titik anchor untuk mengaitkan tali karmantel guna menuruni goa.
Sesaat kemudian korban menemukan titik yang akan digunakan sebagai anchor. Kemudian tali ditalikan pada sebuah batu. Pada saat korban akan menaruh bantalan tali karamantel yang bersangkutan tiba-tiba jatuh ke dasar goa dengan kedalaman sekitar 37 meter.
“Tim SAR gabungan menemukan korban dengan kedalaman 37 meter. Korban bernama Noval Bachrul Ulum (22) ditemukan pukul 16.30 WIb. Korban berhasil dievakuasi tim SAR gabungan pada koordinat 8° 10′ 41″ S 110° 40′ 57″ E dari dalam goa kondisi meninggal dunia. Jasad korban selanjutnya dibawa ke RSUD Wonosari,” kata Kordinator Pos Basarnas Gunungkidul Sulis Haryanto, Minggu malam 26 Maret 2023. (daf/yul)
Discussion about this post