SEKOLAH di Kabupaten Sleman, provinsi DI Yogyakarta dihimbau terus menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Pelaksanaan prokes di lingkungan sekolah agar dilaksanakan dengan baik guna mencegah terjadinya cluster baru di sekolah,” kata Kasat Binmas AKP Yuliyanto saat mengunjungi MTSN 4 Sleman yang berlokasi dikawasan Mlati Jumat 5 November 2021.
Selain itu, Yuliyanto juga meminta sekolah selalu mengingatkan siswanya agar tidak mengunakan kendaran sepeda motor sendiri saat berangkat
“Siswa tidak boleh mengendarai kendaraan bermotor dalam bersekolah. Hal itu demi keselamatan siswa karena belum memenuhi persyaratan untuk bisa mengemudikan kendaraan bermotor,” jelasnya.
Tak lupa dirinya berharap agar pihak sekolah turut menjaga keamanan lingkungan. Dengan memasang alat pengintai atau CCTV, kata dia, jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan akan ketahuan.
“Dalam mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas pihak sekolah agar meningkatkan pengamanan dan pemasangan CCTV,” demikian Yuliyanto. (lah/hal)