Ratusan Pengusaha di Yogya Resmi Dukung Anies-Muhaimin

Koordinator pengusaha Yogyakarta dukung Anies Baswedan, Mukhlis Hari Nugroho saat diwawancarai wartawan. @ foto InilahJogja

RATUSAN pengusaha di Yogyakarta resmi mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pilpres tahun 2024.

Mereka menganggap, calon presiden Anies Baswedan mampu membawa perubahan untuk membawa bangsa Indonesia kearah yang lebih baik.

“Kami pengusaha Yogya membutuhkan kepastian kondisi ekonomi masa depan. Kepastian ekonomi ditahun 2024 hanya bisa diwujudkan dengan pemimpin yang bisa memimpin bangsa Indonesia,” kata Koordinator Pengusaha Yogyakarta Mukhlis Hari Nugroho, saat deklarasi dukungan Anies-Muhaimin, Yogyakarta Kamis 21 Desember 2023.

Dijelaskan Mukhlis, sekitar 500 pengusaha di Yogyakarta sepakat untuk mendukung dan memenangkan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pilpres yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang.

“Insya Allah kami yakin pasangan Anies Baswedan-Muhaimin akan menang dalam Pilpres karena ide dan gagasannya sangat mudah dilaksanakan,” tegasnya.

Mukhlis menegaskan, banyak orang beranggapan jika Anies Baswedan hanya banyak omong. Sejatinya, omongan itu menjadi cikal bakal sesuatu yang akan dikerjakannya kedepan.

“Dari omongan dan ucapan itu sejatinya itu yang akan dilakukan saat ia menjabat. Jadi, Anies Baswedan bukan banyak omong. Tapi itulah program yang akan dijalankan saat ia menjabat nanti,” demikian Muklis Hari Nugroho. (fat/kus)

Exit mobile version