RATUSAN pedagang di pasar Godean, Sleman, Yogyakarta hari ini menerima bantuan beras sembako yang diserahkan oleh Wakapolres Sleman Kompol M Akbar Bantilan.
Hadir dalam pembagian paket sembako, Selasa 27 Juli 2021 itu, Kabagops Sleman Kompol Danang Kuntadi, Kasat Sabhara Polres Sleman AKP Muh Sholeh, Kapolsek Godean Kompol B Muryanto dan Kapolsek Seyegan AKP Darmono.
Selain membagikan sembako, kepolisian juga membagikan 1.000 lembar masker kepada pedagang dan pengunjung pasar Godean.
Wakapolres Sleman Kompol M Akbar Bantilan mengatakan, kegiatan hari ini adalah pembagian sebanyak 100 paket sembako ke pedagang.
Dirinya menghimbau agar pedagang dan pengunjung pasar Godean selalu menerapkan protokol kesehatan.
Akbar Bantilan berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi masyarakat.
“Mudah-mudahan bantuan beras ini dapat meringankan beban masyarakat akibat pandemi,” pungkas Wakapolres. (zil/tan)