Polres Sleman Bagikan Sembako ke Warga yang Jalani Isolasi

Kasat Binmas Polres Sleman AKP Yulianto saat membagikan paket sembako kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri, Selasa 13 Juli 2021. @fotoist

POLRES Sleman, Yogyakarta memberikan bantuan paket sembako kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri lantaran terpapar Covid-19.

Hal ini dilakukan agar warga yang sedang menjalani isolasi mandiri tidak kekurangan stok makanan selama masa karantina yang penghasilannya turun selama PPKM Darurat.

Kasat Binmas Polres Sleman AKP Yulianto yang memimpin aksi kemanusiaan tersebut mengatakan, bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Kepolisian kepada warga.

“Kami menyalurkan bantuan itu secara door to door ke warga kurang mampu pada masa PPKM Darurat,” ujar Yuliyanto, Selasa 13 Juli 2021.

Menurutnya, pemberian sembako ini guna meringankan warga yang diharuskan melakukan isolasi. Sehingga tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari karena proses penyembuhan.

“Jadi, selain melakukan contac tracking kita juga salurkan bantuan pangan. Semoga dengan bantuan tersebut, warga dapat memenuhi kebutuhan pokoknya selama masa karantina,” ungkapnya.

Dirinya meminta, warga yang sedang menjalani isolasi mandiri tetap dirumah sampai dinyatakan sembuh.

Yuliyanto menghimbau agar warga tetap waspada serta mematuhi protokol kesehatan lantaran kasus Covid-19 di Sleman belakangan ini cenderung meningkat.

“Selalu patuhi protokol kesehatan, terutama 5 M seperti menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas,” demikian AKP Yuliyanto. (lis/jal)

Exit mobile version