KAPOLRES Kulonprogo AKBP Muharomah Fajarini, bersama Waka Polres Kompol Sudarmawan dan Satgas Pangan Polres Kulonprogo mendatangi Toko Sumadi di Giripeni, Wates yang merupakan salah satu distributor minyak goreng di Kulonprogo.
Pengecekan dilakukan untuk memastikan pendistribusian minyak goreng di salurkan kepada agen atau toko agar tidak terjadi kelangkaan minyak goreng di masyarakat dan harga sesuai dengan HET.
Dari hasil pengecekan itu, distributor di Giripeni Wates tidak di temukan indikasi distributor menimbun minyak goreng.
“Saat ini di wilayah Kulonprogo masih kondusif untuk distribusi minyak goreng walaupun di daerah lain ada kendala. Sehingga ini merupakan atensi bapak Presiden dan Kapolri melalui Kapolda memerintahkan para Kapolres melakukan pengecekan guna mamastikan minyak goreng benar benar tersalurkan dan sampai kepada pembeli dengan harga sesuai HET,” ujar Kapolres, Rabu 16 Maret 2022.
Menurutnya, Polres Kulonprogo bersama jajarannya akan mengawal pendistribusian minyak goreng untuk menghindari terjadinya pelanggaran dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” pungkas Kapolres. (fat/kaf)