KEPALA Kepolisian Daerah (Kapolda) DIY melaunching dan melepas mobil vaksinasi keliling, Kamis 16 September 2021 pagi.
Mobil keliling ini sebagai upaya mendukung percepatan vaksinasi yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat.
Nantinya, mobil vaksinasi ini akan melayani kelompok masyarakat diseluruh penjuru wilayah D.I. Yogyakarta. Sehingga target pencapaian vaksinasi di Yogyakarta segera terpenuhi.
Dalam sambutannya Kapolda DIY Irjen Pol Asep Suhendar, mengatakan, pelaksanaan percepatan vaksinasi sangat memerlukan dukungan dari sektor swasta maupun stakeholder terkait
“Dimana sektor swasta memiliki peran sangat penting dalam mensukseskan vaksinasi nasional. Oleh karena itu saya menghimbau kepada seluruh pejabat utama dan Kapolres/ta agar menjalin kerjasama dengan pihak swasta guna percepatan vaksinasi,” ujar Asep di halaman Mapolda DIY.
Sementara itu Dirbinmas Polda DIY Kombes Anjar Gunadi, mengungkapkan, Ditrektorat Binmas dan Biddokes Polda DIY melaksanakan akselerasi atau percepatan vaksinasi khusus di daerah terpencil. Mengingat wilayah Polda DIY masih banyak daerah-daerah terpencil yang sulit terjangkau.
“Saat ini pencapaian vaksinasi dosis 1 di wilayah DIY sebesar 76,8 persen. Sebagian besar terdiri daerah kota. Desa dan daerah yang terjangkau sampai saat ini khususnya di wilayah terpencil belum terfasilitasi karena terkendala geografi dan jarak ke fasilitas kesehatan,” jelasnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, Ditbinmas dan Biddokes Polda DIY membuat terobosan mobil vaksinasi keliling sejumlah 7 unit. Terdiri 1 unit mobil penerangan keliling Ditbinmas Polda DIY, satu unit mobil vaksinasi keliling Biddokes, dan 5 unit mobil penerangan keliling Polres jajaran.
“Dengan adanya mobil vaksinasi keliling ini akan mempercepat capaian vaksinasi di DIY. Kegiatan ini diharapkan mampu menekan jumlah penderita Covid 19. Sehingga wilayah DIY segera dapat terbebas dari pandemi,” pungkasnya. (fad/jal)
Discussion about this post