DIBERLAKUKANNYA kebijakan PPKM Darurat beberapa pekan hingga saat ini menjadi PPKM level 4 dan 3 sangat berdampak pada kebutuhan ekonomi masyarakat.
Kebijakan berat ini diberlakukan karena adanya penambahan jumlah kasus Covid-19 yang semakin hari semakin meningkat dan angka kematian pun turut makin bertambah jumlahnya. Hingga kini tercatat ada 77.583 angka kasus kematian akibat virus corona di Indonesia.
Berdasarkan hal ini, pemerintah telah menyiapkan sedikitnya 170 ton beras yang berasal dari 35 ton persediaan Polri, 75 ton dari Sekretariat Presiden dan 60 ton dari Kementrian Koordinator Maritim dan Investasi.
Sesuai kebijakan pemerintah tersebut, Polri dalam hal ini Polda DIY melakukan pendistribusian bantuan sosial dengan mengedepankan fungsi anggota Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan di kewilayahan.
Wakapolda DIY Brigjen Pol R.Slamet Santoso saat melakukan pengecekan di gudang Bulog Kalasan, Sleman menyampaikan, Kepolisian ingin memastikan ketersediaan beras yang akan didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak saat pandemi Covid-19 ini.
“Kita memastikan persedian beras dan packingnya sudah siap didistribusikan kepada masyarakat yang saat ini terdampak Covid-19,” ujarnya didampingi Kaperum Bulog Kanwil DIY Juaheni di Gudang Bulog, Purwomartani, Kalasan Sleman, Jumat (23/7/2021).
Wakapolda DIY menambahkan berdasarkan pengecekan tersebut ketersediaan beras untuk memenuhi kebutuhan pendistribusian bansos di wilayah DIY saat ini masih aman dan siap diedarkan.
“Kita sampaikan ini beras bagus ya, dalam artian sangat layak untuk dikonsumsi,” ucapnya
Sementara itu, Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto turut menambahkan beras yang akan didistribusikan nantinya telah disiapkan dengan kemasan 5 kg. Bersama instasi terkait, fungsi Bhabinkamtibmas Polda DIY jajaran yang akan menyalurkan kepada masyarakat DIY.
“Sebelumnya juga sebagian beras bantuan sosial dari pemerintah telah didistribusikan, dan semoga hal ini dapat meringankan beban kita bersama dalam menghadapi pandemi wabah Covid-19,” ucapnya saat mendampingi Wakapolda.
Dalam kegiatan pengecekan tersebut, Wakapolda DIY didampingi Karo Logistik Kombes Pol Joehanies Riyanto, dirbinmas kombes Pol Anjar, dan Kabidhumas Kombes Pol Yuliyanto. (daf/lif)
Discussion about this post