RUMAH warga di Kapanewon Tempel, Sleman, Yogyakarta rusak akibat tertimpa pohon tumbang Selasa sore.
Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di Kabupaten Sleman mengakibatkan sebuah rumah di Dusun Plotengan, Kalurahan Pondokrejo, Tempel, rusak akibat tertimpa pohon yang tumbang.
Pemilik rumah bernama Suyanti (54) mengaku, kejadian pohon tumbang yang menimpa rumahnya datang begitu cepatnya.
“Karena hujan dan angin kencang saya angkat jemuran diluar rumah. Tiba-tiba terdengar suara berak..Gak tahunya ada pohon tumbang menimpa rumah saya,” ujarnya saat ditemui InilahJogja dilokasi, Selasa petang, 7 Febuari 2023.
Menurutnya, saat peristiwa terjadi tidak ada orang didalam rumah yang berukuran enam kali sembilan meter itu.
“Beruntung gak ada orang didalam rumah. Alhamdulillah selamat semuanya,” urainya.
Lurah Pondokrejo Widayatmo saat dilokasi mengatakan, hingga Selasa petang pihaknya hanya menerima satu laporan satu rumah warga yang tertimpa pohon.
“Hingga saat ini hanya ada satu laporan saja. Hanya disini saja. Mudah-mudahan lainnya tidak ada,” jelasnya.
Ia menaksir kerugian akibat rumah warga yang tertimpa pohon itu sekitar Rp 3 juta sampai Rp 5 juta.
“Ya kerugian sekitar Rp 3 juta sampai Rp 5 juta,” ungkapnya.
Dirinya berharap, warga yang memiliki pohon besar disekitar rumahnya untuk segera ditebang mengingat cuaca yang tidak menentu saat ini.
“Saya himbau masyarakat yang punya pohon yang dekat rumah untuk menebang. Pihak Kalurahan pun sudah mempunyai kebijakan seperti itu,” pungkasnya. (fat/gil)
Discussion about this post