KOORDINATOR Pemuda Mandiri Membangun Daerah (PMMD) Yogyakarta Anjar Pamilih mengatakan, program tahun ini PMMD adalah kepemimpinan & kepeloporan pemuda, kesukarelawanan pemuda, keolahragaan, peningkatan kapasitas pemuda, muatan lokal serta bakti sosial.
Selain itu, kata dia, terdapat beberapa program lain juga yang dijalankan kembali di masa pandemi yaitu webinar leadership training, webinar entrepreneurship, pelatihan relawan pemuda bahkan turnamen yang saat ini digandrungi generasi Z yaitu e-Sport.
“Besar harapan melalui program-program inovatif ini pemuda mandiri membangun desa tetap dirasakan kehadirannya di masyarakat,” ujar dalam siaran pers yang diterima InilahJogja Kamis 15 Juli 2021.
Anjar menjelaskan tujuan program ini adalah memfasilitasi pemuda untuk mewujudkan kemandirian pemuda. Disamping itu, PMMD ingin mengembangkan potensi pemuda agar memiliki jiwa kepemimpinan, kepeloporan dan kesukarelawanan.
“Dengan PMMD, pemerintah berharap pemuda yang terpilih nantinya mampu mendorong terciptanya lapangan kerja baru bagi pemuda di desa,” ulasnya. (jal/Lis)