Penggunaan Sosial Media yang Baik

Melatih Daya Pikir dalam Menjaring Informasi yang Diterima

BADAN Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta selenggarakan talkshow “The Power of Social Media”.

“Kegiatan ini dapat berjalan lancar,” kata Fajar Bayu Aji selaku ketua pelaksana didampingi Gubernur Mahasiswa FKIP UAD Yogyakarta Bagus Adi Pamungkas, Senin (5/10/2020).

Acara yang dipandu Riri Marsalinda itu menampilkan pembicara: Hermanto, S.Pd, M.Hum dan Januar Adam Prasetya.

Kegiatan yang diikuti 150 orang dari masyarakat dan umum itu berlangsung di Ruang Virtual Google Meet UAD Yogyakarta. Sampaikan penggunaan sosial media yang baik, memperluas wawasan agar tidak salah dalam bertindak, juga melatih daya pikir dalam menjaring informasi yang diterima.

Wakil Dekan FKIP UAD, Dr Dody Hartanto, M.Pd, mengatakan, kegiatan itu memaparkan dampak penggunaan media sosial, khususnya Instagram dan Twitter. “Agar masyarakat mengetahui dampak yang didapatkan akibat penggunaan media sosial,” terang Dody Hartanto. (Affan)

Exit mobile version