Pemerintah Kalurahan Condongcatur Koordinasikan Pelayanan Pemerintahan

TUGAS pengurus Rukun Warga (RW) adalah membantu Pemerintah Kalurahan Condongcatur, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, dalam rangka mengkoordinasikan pelayanan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan yang ditetapkan oleh pemerintah Kalurahan Condongcatur.

Hal tersebut disampaikan Lurah Condongcatur, Reno Candra Sangaji, SIP, usai melantik Ketua RW 22 di Balai RW 22 Perumnas Ngringin Condongcatur, Selasa (25/1/2022).

Dalam acara tersebut dihadiri Jagabaya, Dukuh Ngringin, Ketua RT 1-10 RW 22, Ketua RW 13, Ketua RW 17 dan PKK RW 22 Perumnas Ngringin Condongcatur.

Berdasarkan SK Lurah Condongcatur Nomor 15/Kep.Lurah/2022 tentang Pergantian Ketua Rukun Warga (RW) 22 Perumnas Padukuhan Ngringin, Kalurahan Condongcatur, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, Masa Bakti 2022-2026, Ketua RW 22 terdahulu mengundurkan diri karena sakit.

Berdasarkan musyawarah warga RW 22 yang dituangkan dalam Berita Acara Hasil Pemilihan Ketua RW 22 Perumnas Padukuhan Ngringin Periode 2022-2026 pada tanggal 26 Desember 2021 di Balai RW 22 Ngringin, Drs H Sunarta, MS terpilih secara aklamasi.

Jagabaya Condongcatur, Kuwat, S.Pd, ST, menjelaskan, penetapan Ketua RW 22 Pengganti yang melanjutkan masa bakti pengurus terdahulu sampai dengan tanggal 24 Maret 2026.

“Merupakan masa bakti serentak ketua RT dan RW se-Kalurahan Condongcatur,” terang Kuwat. (Fan)

Exit mobile version