Komisi IV DPR RI Kunjungi Desa Wisata di Sleman

Menyerap Masukan-masukan untuk Kemajuan Desa


GUBERNUR DKI Jakarta pada 15 Juni 2017 hingga 15 Oktober 2017, Djarot Saiful Hidayat, kunjungi desa wisata Pulesari, Donokerto, Turi dan desa wisata Pentingsari, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, Minggu (19/12/2021), didampingi Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa.

Djarot Saiful Hidayat yang saat ini duduk di Komisi IV DPR RI juga berdiskusi dengan pemangku kepentingan di Kabupaten Sleman untuk bisa menyerap masukan-masukan untuk kemajuan desa.

“Potensi desa ini sangat luar biasa dan hal itu didukung dengan keindahan alam, kesejukan dan keramah tamahan warga desa,” kata Djarot Saiful Hidayat.

Sedangkan pengelolaan desa wisata di Sleman, menurut Djarot, cukup bagus. “Dan kesadaran dari masyarakat sekitar akan potensi wisatanya tercermin dalam keramahtamahannya,” ucap Djarot.

Menurutnya, salah satu alternatif kunjungan wisata adalah desa wisata. “Karena desa wisata juga berdampak pada pemasukan desa dan pemberdayaan masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu, Danang Maharsa menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sleman akan terus mendukung pengembangan desa wisata.

Dikatakan Danang, kondisi alam di Kabupaten Sleman sangat bagus dan masyarakat mulai sadar tentang potensi wisata. “Karena kondisi alam yang mendukung,” tandasnya.

Inilah yang jadi alternatif masyarakat di sekitar lereng Gunung Merapi selain sektor pertanian.

Wakil Bupati Kabupaten Sleman yang masih muda ini juga berpesan kepada kelompok masyarakat sadar wisata agar lebih menguatkan kelembagaan atau keorganisasian. “Karena hal itu menjadi kunci daripada keberhasilan dalam pengelolaan desa wisata,” kata Danang. (Fan)

Exit mobile version