KLINIK Parama Satwika milik Polres Sleman, Yogyakarta dipergunakan untuk melayani vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat. Hal ini, sebagai salah satu bentuk program Gerai Vaksin Presisi Polri yang telah dicanangkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beberapa waktu lalu.
Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono melalui Kasubag Humas Iptu Edy Widaryanta saat berbincang dengan Inilahjogja mengatakan, masyarakat yang akan melakukan vaksinasi Covid-19 bisa dilayani di klinik Parama Satwika.
“Polres Sleman sudah membuka Gerai Vaksin Presisi sejak kemarin. Tiap harinya, kami melayani 100-150 orang. Kemarin, pada hari Senin 5 Juli, klinik Parama Satwika melayani 110 orang untuk divaksin,” ujar Edy Selasa 6 Juli 2021.
Lebih lanjut Edy mengungkapkan, masyarakat yang akan mendaftarkan vaksin ke klinik Parama Satwika harus melalui link berikut ini http://daftarvaksin.slemankab.go.id.
“Jadi, pendaftaran vaksin di klinik Parama Satwika sudah tersentral link milik Pemkab Sleman. Silahkan masyarakat mendaftarkan terlebih dahulu pada link tersebut. Setelah daftar setiap pagi bisa datang ke klinik Parama Satwika untuk cek in kalau siap divaksin,” jelasnya.
Bila sudah mendaftar, lanjut Edy, masyarakat bisa mendatangi klinik Parama Satwika pada pukul 08:00-11:00 WIB untuk mendapatkan vaksin.
“Masyarakat saat datang dengan membawa foto kopi KTP serta bukti pendaftarannya,” demikian Iptu Edy sembari menegaskan vaksin di Gerai Vaksin Presisi gratis alias tidak dipungut biaya. (zal/laf)