ENAM orang pendaki gunung Merapi yang terletak diperbatasan provinsi DI Yogyakarta dan Jawa Tengah diduga hilang kontak sejak Selasa 26 Oktober lalu.
Salah satu keluarga pendaki gunung Merapi bernama Deny Solikul Gofur mengatakan, jika kakak iparnya yang bernama Wily Prawira Wijaya berpamitan kepada keluarga pada Minggu 24 Oktober 2021 lalu untuk mendaki gunung Merapi.
“Kronologinya sdr Wily dan 5 temannya pamit ke keluarga untuk pergi mendaki ke gunung Merapi pada hari Minggu tanggal 24 Oktober 2021 berangkat dari Bekasi, Jawa Barat,” kata Denny saat dihubungi InilahJogja.com melalui telepon selularnya, Senin 1 November 2021.
Deny mengungkapkan, jika keluarga Wily melakukan kontak terakhir pada Selasa 26 Oktober. Saat itu, lanjut Deny, Wily yang merupakan pria kelahrian Sukabumi 25 Januari 1993 itu mengabarkan sedang beristirahat dan akan melanjutkan pendakian di gunung Merapi.
“Terakhir berkomunikasi pada hari Selasa 26 Oktober 2021 dan sampai hari ini tidak ada berita,” pungkasnya.
Hingga saat ini SAR provisni DIY belum memberikan keterangan secara resmi ihwal informasi dugaan adanya 6 pendaki gunung Merapi yang lost contact
Redaksi terus berupaya mendapatkan informasi dari pihak berwenang adanya dugaan 6 orang pendaki gunung Merapi yang lost contact. (daf/lif)