PEMILIHAN Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan digelar bulan Desember mendatang. Berbagai ancang-ancang sudah dipersiapkan partai politik di Kabupaten untuk menjagokan calonnya.
Tak terkecuali bagi DPC partai Gerindra Sleman yang sampai saat ini masih menggodok nama calon Bupati yang akan diusungnya. Namun, partai besutan Prabowo Subianto itu hingga kini masih belum mau membeberkan siapa calon Bupati yang akan diusungnya.
Bahkan, mereka belum menentukan sikap, apakah bergabung dengan partai yang telah mengusung calon Bupati atau akan membuat poros baru.
Sekretaris DPC Gerindra Sleman M Arif Priyosusanto mengaku, membuat poros baru atau bergabung dengan partai yang telah mengusng calon Bupati akan dilihat perkembangan kedepan.
“Semua kemungkinan masih bisa,” kata Arif Senin 17 Agustus 2020 kepada Inilah Jogja.
Menurutnya, hingga kini Gerindra Sleman masih melakukan penjajakan dengan partai politik lain.
“Semua masih kita jajaki untuk ke depan. (Sedang) Nunggu komunikasi antar partai (saat ini),” pungkas Ketua Komisi D DPRD Sleman ini.
Diketahui, DPP PDIP dan PAN telah memberikan rekomendasi pada calon Bupati Kustini Sri Purnomo dan Danang Maharsa dalam Pilkada di Sleman. (wit/tari)