BUS pariwisata rombongan dari Solo, Jawa Tengah mengalami kecelakaan di
jalan menurun Dlingo-Imogiri Padukuhan Kedungbuweng, Kalurahan Wukirsari Kapanewon Imogiri, Bantul, DI Yogyakarta Minggu siang.
Kuat dugaan bus tidak kuat saat jalan menurun dan mengalami rem blong hingga menghantam tebing sisi selatan jalan.
Dari foto yang beredar, bus pariwisata bernomor polisi AD 1507 EH terlihat berada di pinggir jalan dengan posisi bagian depan hancur. Bagian depan bus ringsek diduga menghantam beberapa pembatas jalan di jalur turunan menuju Imogiri.
Kasatlantas Polres Bantul, AKP Gunawan Setiyabudi mengatakan hingga kini pihaknya masih menyelidiki penyebab kecelakaan itu.
“Kemungkinan besar bus mengalami rem blong. Sehingga sopir tak bisa menguasai kendaraan dan memilih menghantam tebing daripada terjun ke jurang,” ujarnya kepada wartawan Minggu, 6 Februari 2022.
Menurutnya, berdasarkan keterangan sejumlah saksi, semenjak awal bus tersebut memang sudah oleng.
“Kemungkinan besar bus tersebut diduga mengalami rem blong di jalan menurun,” jelasnya.
Gunawan mengatakan bus merupakan rombongan dari Solo, Jawa Tengah dan berisi 40 orang.
Bus pariwisata itu, kata dia habis melakukan wisata di taman Mangunan Bantul dan hendak ke pantai Parangtritis.
“Sementara 4 orang dilaporkan meninggal dunia. Bus tersebut rencananya hendak meneruskan perjalanan ke Parangtritis,” ungkap Gunawan. (daf/gil)
Discussion about this post