SEBANYAK 16.452 siswa Sekolah Dasar (SD) atau sederajat di Kabupaten Sleman, provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta akan mengikuti Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) yang dimulai besok Senin 22 Mei hingga Rabu 24 Mei 2023.
Kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana mengatakan, ASPD tersebut akan diikuti oleh 16.452 siswa dari 558 sekolah.
Ery merinci, 1.233 siswa berasal dari Madrasah Ibtidaiyah (MI), Paket A 195 siswa, 14.989 siswa SD dari 509 sekolah dan 1 SPK dengan jumlah 53 orang siswa. Sehingga kata dia, jumlah total siswa yang akan mengikuti ASPD besok berjumlah 16.452 dari 558 sekolah.
“Pelaksanaan ASDP akan digelar di masing-masing satuan jenjang pendidikan Sekolah Dasar. ASDP digelar serentak mulai Senin 22 Mei hingga Rabu 24 Mei,” ujar Ery saat berbincang dengan InilahJogja melalui aplikasi WhatsApp, Minggu 21 Mei 2023.
Ia menambahkan, ASPD akan dilaksanakan mengunakan komputer sebagai media untuk menampilkan soal dan proses menjawabnya.
“Soal ASPD disusun oleh tim penyusun soal tingkat DI Yogyakarta,” jelasnya.
Menurut Ery, ASPD mempunyai tujuan untuk mendapatkan data sekunder perihal mutu pendidikan dan dirancang untuk menghasilkan informasi akurat tentang perkembangan mutu dari waktu ke waktu dan kesenjangan antar wilayah dalam sistem pendidikan dalam rangka memperbaiki kualitas belajar mengajar dan meningkatkan hasil belajar peserta didik.
“Saya berharap kegiatan ASPD yang akan dimulai besok bisa berjalan aman dan lancar. Bagi anak-anak peserta didik jangan lupa untuk selalu belajar agar bisa mengerjakan soal dengan baik,” pungkasnya. (fat/kus)
*Terdapat pemutakhiran data peserta ASPD yang disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman. Redaksi pun memperbaharui data tersebut.
Discussion about this post