HARI ini sejumlah anggota Polda DIY dijadwalkan akan memulai vaksinasi Covid-19, Selasa (2/3/2021).
Kegiatan yang dibuka oleh Wakapolda DIY Brigjen Pol Drs. R. Slamet Santoso, tersebut akan digelar di gedung Promoter Polda DIY.
Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto kepada pewarta menjelaskan Polda DIY akan bertahap melakukan vaksinasi Covid-19 kepada anggotanya.
“Dimulai hari ini (Selasa) hingga beberapa hari kedepan secara bergantian,” ucapnya.
Dirinya kembali menjelaskan hari ini yang dijadwalkan adalah seluruh pejabat utama Polda DIY dan dilanjutkan personil Polda DIY yang terlibat Operasi Aman Nusa II Progo 2021.
“Kemudian, besoknya akan dilanjutkan dengan personil di satuan kerja Polda DIY,” jelasnya.
Sementara itu Kabiddokkes Polda DIY Kombes Pol Sarifin, menyampaikan pihaknya (Biddokkes) sebagai vaksinator Covid-19 secara maraton akan memvaksinasi Covid-19 ke seluruh personil Polda DIY dijadwalkan hingga Sabtu (6/3) mendatang.
“Saya harap dalam waktu sepekan ini, prosesnya berjalan lancar dan dengan turut menyukseskan gerakan vaksinasi ini, kehidupan kembali normal seperti sediakala,” ucap Kabiddokkes. (yal/gah)