SATRESKRIM Polres Sleman, DI Yogyakarta akhirnya membekuk pelaku penganiayaan terhadap AJ (20) warga Kalurahan Caturharjo, Kapanewon/Kabupaten Sleman pada Sabtu malam, 12 Februari lalu.
Ketiganya dibekuk pada Senin 14 Februari 2022 oleh jajaran Satreskrim Polres Sleman sekira pukul 18:00 WIB di wilayah Kalurahan Banyurejo, Kapanewon Tempel, Sleman.
Kasat Reskrim Polres Sleman AKP Ronny Prasadana mengatakan, ketiga orang tersangka merupakan warga Dusun Mandan, Kalurahan Banyurejo, Kapanewon Tempel, Kabupaten Sleman.
“Tiga tersangka yakni PW (27), TW (24) dan VF (23),” jelas Ronny didampingi Kasi Humas Polres Sleman, AKP Edy Widaryanta dalam jumpa pers di kantornya, Selasa 15 Februari 2022.
Ronny menjelaskan, selain melakukan pengeroyokan kepada AJ mereka juga melakukan penganiayaan terhadap MM dan HG yang masih berstatus sebagai pelajar.
Menurut keterangan pelaku, MM dan HG sempat masuk ke kampungnya pada malam hari.
“Jadi, tiga orang ini saat itu sedang mendapat tugas ronda malam di kampungnya. Kebetulan ada MM dan HG yang melintas di kampungnya dan sempat ditanya-tanya,” kata Kasat Reskrim Polres Sleman AKP Ronny Prasadana didampingi Kasi Humas AKP Edy Widaryanta dalam jumpa pers di kantornya, Selasa 15 Februari 2022.
Saat mengintrogasi MM dan HG para pelaku sempat memukul keduanya.
Ronny menambahkan, sebelum melakukan pengeroyokan terhadap AJ salah satu tersangka sempat meneriakkan klitih.
“Jadi, satu tersangka sempat teriak klitih. Padahal korban bukan pelaku klitih. Lantas mereka langsung memukuli korban,” ungkapnya.
Atas perbuatannya, ketiga tersangka dijerat dengan pasal 170 KUHP dengan ancaman 7 tahun penjara atau penganiayaan pasal 351 KUHP dengan ancaman 2 tahun 8 bulan penjara.
Diberitakan sebelumnya, AJ saat itu pulang dari acara reuni teman sekolahnya. Saat akan pulang kerumahnya sekira pukul 22:30 WIB AJ melintas dijalan Tempel Seyegan dan dikejar oleh rombongan pelaku.
Setelah AJ tertangkap, mereka langsung melakukan pengeroyokan yang mengakibatkan luka di bagian tangan sepeda motornya mengalami kerusakan. (daf/zil)
Discussion about this post