PEMERINTAH Kabupaten Sleman melalui Dinas Perhubungan melakukan Uji Coba Bus Trans Jogja untuk Jalur Pariwisata pada, Jumat (17/9/2021). Uji coba dimulai dari Terminal Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DIY.
Wakil Ketua DPRD DIY, Huda Tri Yudiana yang menghadiri uji coba mengungkapkan bahwa hal ini adalah bentuk aspirasi dari masyarakat dan fasilitas dari Pemerintah untuk memulihkan Destinasi Wisata di DIY pasca pandemi.
“Ada masukan aspirasi dari rekan-rekan masyarakat di seluruh Jogja, terutama Sleman Utara Kaliurang sekitarnya agar bus Trans Jogja ataupun bus lain bisa ke tempat ini (Taman Kaliurang), saya kira itu bus yang difasilitasi oleh pemerintah agar bisa mengungkit kembali wisata yg sekarang ini dalam kondisi yang terpuruk karena COVID-19,” ujar Huda.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan DIY Ni Made Dwipanti Indrayanti memberikan berharap agar uji coba ini dapat berguna bagi perkembangan dunia pariwisata sehingga dapat menunjang kembali perekonomian di sektor pariwisata DIY.
“Harapannya kita memberikan makna bagaimana transportasi umum bisa berperan di dunia pariwisata karena kontribusi sektor pariwisata itu sangat menunjang ekonomi di DIY,” tambah Ni Made.
Uji coba ini juga mendapatkan tanggapan positif dari pengelola wisata di Kabupaten Sleman. Dyah Puspitasari, Direktur PT Anindya Mitra Internasional (AMI) yang juga merupakan salah satu pengelola wisata di Sleman mengatakan uji coba ini dapat menjadi awal dari bangkitnya sektor pariwisata di DIY, khususnya di Kabupaten Sleman.
“Dengan adanya wacana seperti ini, kami selaku pelaku wisata berharap agar ini bisa dimanifestasikan menjadi hal yang bisa mengangkat pariwisata di Kaliurang,” tambah Dyah. (mdc/zil)
Discussion about this post