MANTAN Ketua umum partai Demokrat prof Subur Budisantoso mengucapkan terimakasih pada semua teman, sahabat dan masyarakat yang telah ikut serta menyumbangkan pemikiran, tenaga dan finansial bagi lahirnya PD baik di pusat maupun daerah.
“Pada kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan terimakasih dan penghargaan pada semua teman, sahabat dan masyarakat yang telah ikut serta menyumbangkan pemikiran, tenaga dan finansial bagi lahirnya PD baik di pusat maupun di daerah,” kata prof Subur kepada Inilah Jogja melalui pesan singkat aplikasi WhatsApp Senin 19 April 2021 malam.
Pendiri partai Demokrat ini juga ingin meminta maaf pada masyarakat Indonesia yang telah memberi peluang dan dukungan bagi lahirnya partai Demokrat sejak awal. Akan tetapi belum mampu memenuhi harapan mereka sepenuhnya.
“Saya mau minta maaf pada masyarakat Indonesia yang telah memberi peluang dan dukungan bagi lahirnya dan berkembangnya PD sejak awal, tetapi belum mampu memenuhi harapan mereka sepenuhnya,” ungkap Subur Budisantoso.
Lebih lanjut dikatakannya, secara pribadi dirinya merasa berhutang atas kebaikan rekan sejawatnya tersebut.
“Saya pribadi merasa berhutang kebaikan dan tidak mampu membalasnya, kecuali doa agat amal niat luhur untuk berpartisipasi membangun bangsa dan negara mendapatkan perhatianNya. Allahuakbar,” ungkap Subur Budisantoso.
Lebih lanjut Subur Budisantoso meminta, agar mengecek kembali AD/ART partai Demokrat hasil Kongres tahun 2020. Dia mengaku tidak kecewa atas namanya sebagai pendiri partai Demokrat.
“Tolong check AD ART hasil Kongres 2020. Saya tidak keberatan dan tidak kecewa dengan hilangnya namaku sebagai pendiri. Aku ikhlas itung-itung beramal dan bersedekah. Mendirikan organisasi sosial politik apapun bukan untuk dimiliki secara pribadi atau kolektif tertentu, melainkan menjadi milik anggotanya bersama. Karena itu saya tidak perduli dgn pencantuman nama toh apa artinya,” tutur Subur. (bit/sal)
Discussion about this post