RATUSAN personil Polres Kulon Progo, mengikuti vaksinasi Covid-19 yang diadakan di klinik Pratama Bhayangkara Polres Kulon Progo, Senin (29/3/2021).
Vaksinasi tersebut, bahkan ditinjau langsung oleh Karo SDM Polda DIY Kombes Pol Yohanes Ragil Heru Susetyo, dan Kabid Propam Polda DIY Kombes Pol Saiful Anwar.
Dalam kunjungannya, Karo SDM Polda DIY, Kombes Pol Yohanes Ragil Heru Susetyo, mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tersebut. Agar bisa terlaksana dengan baik dan bisa menjadi contoh bagi masyarakat, maka pelaksanaan vaksinasi harus dilakukan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
“Laksanakan vaksinasi sesuai dengan prosedur. Juga harus selalu terapkan patuh protokol kesehatan,” ucap Kombes Pol Yohanes Ragil Heru Susetyo, usai meninjau pelaksanaan Vaksinasi, di klinik Bhayangkara, Polres Kulon Progo, Senin (29/3/2021).
Sementara itu, Kapolres Kulon Progo, AKBP Tartono mengatakan, vaksinasi tersebut dilaksanakan selama 3 hari mulai hari Minggu sampai hari Selasa (28-30/3/2021). Total ada 648 personil yang mendapatkan perintah untuk mengikuti vaksinasi yang diadakan bertahap selama 3 hari tersebut.
“Vaksinasi Covid-19 ini untuk para personel yang belum mendapatkan vaksin. Kami menargetkan seluruh personil polres Kulon Progo bisa divaksin. Hari ini hanya 248 pers yang sudah menerima vaksin,” ujar AKBP Tartono.
Tartono menjelaskan, vaksinasi sebelumnya juga sudah dilakukan kepada beberapa sejumlah personil khususnya para bhabinkamtibmas yang berhadapan dengan masyarakat langsung.
“Meski sudah mendapatkan vaksinasi, personil kami harap tetap menjaga protokol kesehatan,” ujar Tartono. (jal/gad)
Discussion about this post