SEBANYAK 80 persen pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta hingga saat ini sudah menjalani vaksinasi Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana kepada InilahJogja.com, melalui pesan elektroniknya, Jumat 10 September 2021 malam.
“Hingga kemarin sekitar 30 ribuan pelajar SMP di Sleman sudah divaksin dosis pertama. Untuk hari ini belum ada laporan lagi,” kata Ery.
Menurutnya, saat ini terdapat sekitar 40 ribuan pelajar SMP di Kabupaten Sleman yang tersebar di 17 Kecamatan.
“Artinya, sudah 80 persen pelajar SMP di Sleman yang menjalani vaksinasi,” ungkapnya.
Lebih lanjut Ery menegaskan, hingga saat ini Kabupaten Sleman belum memutuskan untuk pembelajaran tatap muka (PTM) bagi peserta didik.
“PTM masih menunggu kebijakan dari Gubernur DIY dan Bupati Sleman,” pungkasnya. (tan/sil)
Discussion about this post