730 Siswa Ikuti Vaksininasi Tahap II di SDN Krapyak

Seorang siswa terlihat mendapatkan suntikan vaksin tahap II di SDN Krapyak, Sidoarum, Godean, Sleman, Jumat 11 Februari 2022. @ foto InilahJogja

RATUSAN anak TK dan SD di Kalurahan Sidoarum, Kapanewon Godean, Sleman, DI Yogyakarta pagi tadi mengikuti vaksinasi tahap ke dua.

Vaksinasi yang diikuti 730 anak tersebut dipusatkan di SDN Krapyak, Sidoarum. Ratusan siswa yang akan mendapat suntikan vaksin tersebut terlihat didampingi oleh orang tuanya.

Saat akan mendapat suntikan vaksin anak-anak terlihat tenang. Namun, ada juga siswa yang meronta saat akan disuntik vaksin. Berkat kesigapan petugas Puskesmas Godean II sang anakpun akhirnya bisa mendapat suntikan vaksin.

Kepala Sekolah SDN Krapyak Waliyem mengaku, vaksinasi kali ini diikuti tiga SD dan tujuh TK yang ada di Sidoarum.

“Pemberian vaksin bertujuan memberikan kekebalan tubuh bagi anak. Sehingga, anak-anak bisa mengikuti pembelajaran di sekolah secara maksimal,” ujar Waliyem saat ditemui Jumat 11 Februari 2022.

Dirinya berharap, dengan adanya vaksinasi ini pembelajaran tatap muka 100 persen bisa dilaksanakan.

“Karena kalau hanya belajar darling anak-anak kurang maksimal dan tidak menerima secara langsung. Kan seminggu hanya masuk tiga kali. Jadi kurang maksimal menerima pelajaran,” jelasnya. (yul/daf)

Exit mobile version