KECELAKAAN lalu lintas yang melibatkan empat kendaraan terjadi pada Minggu malam di Jalan Ahmad Yani, Dusun Mutihan, Wirokerten, Banguntapan, Bantul.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jefrry Prana Widnyana mengatakan, kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 21.30 WIB ini menyebabkan kerugian materi yang cukup besar.
Jeffry menjelaskan, kecelakaan berawal ketika kendaraan bermotor (Kbm) Daihatsu Grandmax dengan nomor polisi B-9428-FCI yang dikemudikan oleh SZA, melaju di jalur cepat lajur kiri dari arah timur ke barat.
Sesampainya di lokasi kejadian, Kbm Daihatsu Grandmax menabrak bagian belakang Kbm Jeep dengan nomor polisi AB-1912-LS yang dikemudikan oleh YT. Kbm Jeep tersebut berhenti di lajur kiri karena kehabisan bahan bakar.
Akibat benturan keras, Kbm Jeep terdorong ke depan hingga naik ke pembatas jalan. Kbm Daihatsu Grandmax kemudian kehilangan kendali dan oleng ke kanan, menabrak Kbm Toyota Avanza dengan nomor polisi B-2649-POY yang dikemudikan oleh PRP.
Benturan ini menyebabkan Kbm Toyota Avanza menabrak pembatas jalan tengah.
Tak lama setelah itu, Kbm Daihatsu Grandmax lainnya dengan nomor polisi B-1286-FRD yang dikemudikan oleh ADW, melaju dari belakang dan tidak dapat menghindari tabrakan. Kbm Daihatsu Grandmax B-1286-FRD akhirnya menabrak bagian belakang Kbm Daihatsu Grandmax B-9428-FCI.
“Kecelakaan ini menyebabkan kerusakan parah pada empat kendaraan yang terlibat,” terang Jeffry. (fir/kas)
Discussion about this post