SEBANYAK 16.563 siswa SD sederajat di 568 sekolah di Kabuoaten Sleman, provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan mengikuti Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) selama 3 hari yang dimulai Senin mendatang.
“Siswa yang akan mengikuti ASPD tersebut diantaranya 15.002 siswa di Sekolah Dasar (SD), 1.296 siswa di Madrasah Ibtidaiyah (MI), 226 siswa di 18 Paket A dan 39 siswa di 1 SDPSK,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana Jumat 17 Mei 2024
Menurut Ery, ASPD di Kabupaten Sleman akan dimulai Senin 20 Mei hingga Rabu 22 Mei.
Dirinya berharap, siswa yang akan mengikuti ASPD belajar dengan rajin sehingga mudah dalam mengerjakan soal.
“Tetap tenang, terus belajar dan patuhi semua aturan yang telah ditentukan. Insya Allah anak-anak mudah dalam mengerjakan soal,” ungkapnya.
Terpisah, Jumat sore, puluhan siswa SD Negeri Keceme Kalurahan Caturharjo, Kapanewon Sleman menggelar doa bersama agar diberi kemudahan dalam menghadapi ASPD. Mereka terlihat didampingi wali murid atau orangtuanya.
Usai doa bersama, puluhan siswa tersebut membasuh kaki orangtuanya dihalaman sekolah menggunakan air yang telah diletakkan didalam ember untuk meminta restu agar dipermudah dalam mengerjakan soal.
“Di SDN Keceme ada 38 siswa putra dan putri yang akan mengikuti ASPD yang dimulai Senin hingga Rabu mendatang,” kata Kepala Sekolah SDN Keceme Siti Purwanti. (daf/kus)